Setelah mengalami masalah atau gangguan pada pergelangan tangan, tangan atau jari-jari, penting untuk bisa kembali memiliki kekuatan untuk menggerakkannya.
Latihan pergelangan tangan yang dilakukan secara perlahan dan bertahap adalah cara terbaik untuk dapat kembali melakukan aktivitas normal setelah mengalami gangguan pada pergelangan tangan, tangan atau jari.
Saat melakukan latihan ini, perhatikan rasa sakit yang timbul, terutama pada tahapan awal. Rasa sakit seharusnya akan berkurang seiring dengan latihan yang dilakukan dengan teratur. Akan tetapi, konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter Anda sebelum memulai latihan, atau bila latihan yang dilakukan justru menimbulkan gejala baru atau gejala nyeri yang hebat.
Berikut ini beberapa gerakan latihan untuk pergelangan tangan yang dapat Anda lakukan:
Gerakkan pergelangan tangan ke segala arah seperti gambar di atas dengan perlahan. Masing-masing gerakan bisa dilakukan 6-8 kali.
Pegang kaleng atau dumbbell dengan posisi telapak tangan menghadap ke atas. Tekuk pergelangan tangan ke atas. Turunkan beban perlahan dan kembali ke posisi awal. Lakukan 6-8 kali
Pegang kaleng atau beban dengan posisi telapak tangan menghadap ke bawah. Dengan perlahan, tekuk pergelangan tangan ke atas. Dan kembali lagi ke posisi semula dengan pelan. Lakukan 6-8 kali
Remas bola karet dan tahan remasan 5-10 detik. Lakukan 6-8 kali
Nyeri punggung bawah dapat disebabkan oleh berbagai hal dan dapat mengganggu aktivitas sehari-hari. Penyeba
Nyeri leher dan punggung atas dapat menjadi masalah yang serius dan mengganggu. Ada beberapa cara yang dapat d
Latihan Peregangan Ankle (Pergelangan Kaki) Bila Anda mengalami nyeri atau kaku pergelangan kaki, ada beber
Tujuan Latihan Pengkondisian Tulang Belakang Latihan ini dapat membantu pasien kembali ke aktivitas sehari-
Tanya jawab seputar muskuloskeletal (otot, tulang, sendi) kepada dokter kami