JANGAN ABAIKAN NYERI SENDI JARI TANGAN, BISA JADI RHEUMATOID ARTHRITIS

Jumat, 05 Mei 2023
dr. Ferdinand Dennis K
Jumat, 05 Mei 2023
dr. Ferdinand Dennis K

Nyeri sendi jari tangan adalah hal yang sering terjadi pada siapapun, mulai dari anak dan remaja yang bermain gawai, sampai orang lansia yang mengalami pengapuran. Tapi, apakah sebab dari nyeri sendi jari tangan ini hanya karena terlalu banyak dipakai dan pengapuran karena usia?

Satu jenis penyakit pada sendi, yaitu rheumatoid arthritis, tidak begitu sering terdengar, tetapi pengaruhnya ke tubuh kita bisa jadi sangatlah merugikan.

Apa itu rheumatoid arthritis? Bagaimana kita bisa mengatasinya? Simak artikel di bawah ini.

Nyeri sendi jari tangan bisa disebabkan karena apa?

Penyebab nyeri sendi jari tangan sendiri beragam, tapi yang paling sering adalah karena cedera akibat aktivitas.

Jari tangan sendiri adalah struktur yang rumit, tersusun dari tulang-tulang jari tangan yang berukuran relatif kecil, otot-otot penggerak jari tangan yang berfungsi untuk pergerakan tangan yang halus dan mendetil, ‘tali-tali’ pengikat otot-otot dan tulang jari tangan atau yang disebut ‘pulley’, dan saraf serta pembuluh darah yang berjalan di tiap-tiap jari tangan kita.

Struktur yang rumit, relatif kecil, dan harus dapat bergerak secara halus dan terkontrol inilah faktor-faktor yang menyebabkan jari-jari tangan cenderung rentan terhadap cedera aktivitas.

Setiap bagian dari jari tangan yang telah disebutkan tersebut memiliki potensi untuk menimbulkan nyeri pada jari tangan.

Selain cedera karena aktivitas, nyeri sendi jari tangan sendiri dapat disebabkan oleh penyakit-penyakit di luar jari-jari tangan.

Pasien-pasien dengan riwayat kadar asam urat tinggi di dalam darah dapat mengalami penumpukan kristal asam urat, yang dapat diibaratkan seperti pecahan kaca berukuran sangat kecil dan menumpuk di dalam celah sendi kecil, seperti jari-jari tangan dan kaki. Terdengar sangat nyeri kan?

Pasien dengan penyakit gula darah tinggi atau diabetes mellitus pun dapat mengalami nyeri sendi jari tangan, dikarenakan gangguan saraf yang disebabkan oleh kadar gula darah yang tinggi tersebut.

Salah satu penyebab nyeri sendi jari tangan yang berat adalah penyakit yang disebut sebagai rheumatoid arthritis.

radang sendi rheumatoid arthritis

Penyakit ini adalah suatu penyakit autoimun, yang cenderung menyerang sendi-sendi di tubuh kita. Penyakit rheumatoid arthritis ini merupakan suatu penyakit yang relatif jarang ditemukan, hanya 3 orang per 10.000 penduduk yang mengalami dan didiagnosis penyakit ini.

Rheumatoid arthritis ini lebih banyak pada wanita dibanding pria, dan dipengaruhi serta dicetuskan oleh berbagai macam faktor lainnya.

Apa sebenarnya autoimun itu?

Kata autoimun sendiri terdiri dari dua kata: auto-, yang berarti diri sendiri, dan imun. Autoimun dapat diibaratkan seperti, tentara (sistem kekebalan tubuh) yang seharusnya menjaga dan melindungi tubuh kita dari ancaman dari luar, malah berbalik melawan dan menghancurkan organ-organ di dalam tubuh kita sendiri.

Penyakit autoimun banyak ragamnya, dan seperti definisinya, sistem kekebalan tubuh kita akan menyerang organ-organ pada tubuh kita, baik satu per satu, atau banyak organ sekaligus, mulai dari mata, kulit, sampai organ dalam seperti ginjal dan saluran pencernaan, serta tentu saja, sistem otot, tulang, dan sendi.

Apa ciri khas nyeri sendi jari tangan karena rheumatoid arthritis?

Nyeri sendi jari tangan karena rheumatoid arthritis memiliki beberapa karakteristik unik, yang pertama akan disadari oleh pasien adalah, nyeri pada beberapa sendi sekaligus (misalkan sendi jari-jari tangan dan siku, atau sendi siku dan jari-jari kaki), dan simetris (mengenai sendi-sendi pada bagian kanan dan kiri tubuh).

Keluhan ini akan hilang dan timbul, serta muncul pada sendi yang berbeda saat muncul setelah mereda. Kebanyakan pasien akan tidak menyadari karakteristik awal yang unik ini, sehingga terkadang, penanganan awal rheumatoid arthritis seringkali terlambat.

nyeri sendi jari tangan karena rheumatoid arthritis

Sumber gambar: journals.sagepub.com

Karakteristik unik lainnya adalah perubahan bentuk dari jari-jari tangan menjadi seperti suatu leher angsa (swan neck deformity) yang dikarenakan terjadi pembentukan jaringan parut dan memendeknya sistem pulley yang berfungsi sebagai pengikat jaringan-jaringan pada jari-jari tangan serta rusaknya urat ligamen yang berfungsi sebagai penyokong dari jari-jari tangan.

Perubahan bentuk jari tangan inilah yang seringkali mendorong pasien untuk berobat ke dokter, dan pada tahap ini, biasanya perubahan jari-jari tangan sudah bersifat permanen.

Satu lagi gejala dan temuan pada rheumatoid arthritis adalah terjadinya sinovitis atau radang dari kantung sendi itu sendiri.

Radang pada kantung sendi dapat memperberat nyeri sendi jari tangan, dan apabila radang tersebut berlanjut menahun, akan menimbulkan tumpukan sisa jaringan kantung sendi yang akan mengganjal dan menghambat pergerakan, sehingga pada akhirnya akan sangat mengganggu aktivitas dan produktivitas.

Bagaimana saya tahu kalau saya terkena penyakit rheumatoid arthritis ini?

Untuk tahu apakah Anda mengalami rheumatoid arthritis, tidak bisa hanya dari keluhan nyeri sendi jari tangan semata.

Dokter akan menanyakan riwayat kesehatan Anda, memeriksa gejala-gejala secara keseluruhan, dan melakukan pemeriksaan laboratorium serta penunjang lainnya (misalkan pemeriksaan radiologi, seperti foto sinar-X, ultrasonografi, sampai CT-scan dan MRI).

Hasil-hasil yang condong ke arah rheumatoid arthritis, serta faktor-faktor pendukung lainnya, seperti usia muda dan riwayat keturunan keluarga dengan penyakit autoimun atau rheumatoid arthritis, akan mengarah ke kesimpulan diagnosis oleh dokter.

Konsultasikan dengan dokter Anda agar diagnosis keluhan Anda dapat tepat dan akurat, yang tentunya akan memengaruhi berkurangnya gejala dan kembalinya fungsi dari sendi-sendi.

Apakah penyakit autoimun ini bisa disembuhkan secara total?

Penyakit autoimun ini tidak dapat disembuhkan secara total, karena penyebab utamanya adalah mutasi di dalam kode genetik tubuh kita.

Seseorang dengan penyakit autoimun bisa saja baru bergejala setelah dewasa atau setelah lanjut usia, karena mutasi genetik ini tidak serta-merta muncul saat dilahirkan, melainkan cenderung harus dicetuskan oleh faktor-faktor dari luar, seperti paparan polusi, pola makan yang kurang sehat, adanya riwayat infeksi lama dan atau berat, serta penggunaan obat-obatan tertentu yang tidak diawasi oleh dokter.

Seorang penderita autoimun dapat mengalami apa yang disebut sebagai ‘remisi’ yaitu berhentinya gejala secara total, walaupun kode genetik yang termutasi tidak akan berubah.

Remisi ini dapat dicapai dengan perubahan gaya hidup, serta konsumsi obat autoimun yang diresepkan dan diawasi ketat oleh dokter, serta terapi penyokong lainnya yang dapat meringankan gejala, seperti terapi fisik dan olahraga yang cukup dan teratur.

Apa saja pantangan bagi penderita rheumatoid arthritis?

Tidak ada pantangan khusus bagi penderita rheumatoid arthritis, tetapi pola makan yang sehat dan berimbang serta olahraga yang cukup dan teratur harus dipertahankan dan menjadi kebiasaan.

Apabila keluhan nyeri sendi jari tangan tidak berkurang, hindari gerakan-gerakan yang memaksa pergerakan sendi jari tangan, seperti membuka tutup botol, atau menekuk dan meregangkan jari-jari terlalu lama.

Konsultasikan dengan dokter spesialis rheumatologi atau spesialis kedokteran fisik dan rehabilitasi Anda agar penanganan dan pemeliharaan sendi-sendi Anda dapat optimal dan spesifik, hanya untuk Anda.

 

Untuk keterangan dan informasi lebih lanjut, hubungi Klinik Flex Free agar Anda bebas beraktivitas, bebas berkarya, dan bebas nyeri setiap hari.

  • Klinik Flex Free Jakarta: Ruko Italian Walk, Jl. Boulevard Bar. Raya No.19, RT.18/RW.8, West Kelapa Gading, Kelapa Gading, North Jakarta City, Jakarta 14240; telepon (021) 29364016
  • Klinik Flex Free Bandung: Jalan Terusan Pasir Koja No.153/67, Kelurahan Panjunan, Kecamatan Astanaanyar, Kota Bandung, Jawa Barat 40424; telepon (022) 20580806
  • Klinik Flex Free Jakarta Selatan: The Bellezza Shopping Arcade, lantai dasar unit SA58-60 (Ex Food Hall, Lobby Timur), Jalan Arteri Permata Hijau no. 34, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, DKI Jakarta 12210; telepon (021) 25675561

Buat Kunjungan

Anda dapat menerima layanan dengan mengunjungi salah satu cabang kami.

Klinik Flex-Free Jakarta Utara

Ruko Italian Walk J No. 19, Dekat Pintu Masuk Gate C, Mall of Indonesia, Jl. Raya Boulevard Barat, Kelapa Gading, Jakarta Utara

Lihat di Peta Kirim Pesan WhatsApp Telp: +62214514421

Klinik Flex-Free Bandung

Jl. Terusan Pasir Koja No 153/67, Kelurahan Panjunan, Kecamatan Astanaanyar, Kota Bandung, Jawa Barat

Lihat di Peta Kirim Pesan WhatsApp Telp: +622220580806

Klinik Flex-Free Jakarta Selatan

The Bellezza Shopping Arcade, Lantai dasar Unit SA58-60, (Ex Food Hall, Lobby Timur), Jalan Arteri Permata Hijau No.34, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, DKI Jakarta

Lihat di Peta Kirim Pesan WhatsApp Telp: +622125675561