Cold plunge, secara harafiah berarti berendam di air dingin. Akan tetapi tidak seperti mandi berendam di air dingin dalam waktu lama, cold plunge merupakan terapi berendam di air dingin dalam waktu singkat.
Sebelum melakukan cold plunge, konsultasikan terlebih dahulu apakah terapi ini aman untuk Anda, karena bila Anda memiliki masalah pada jantung atau sedang mengkonsumsi obat-obatan tertentu, cold plunge sebaiknya tidak dilakukan.
Siapkan handuk dan pakaian kering di dekat Anda sehingga Anda dapat segera menghangatkan diri setelah selesai berendam. Siapkan juga mental Anda untuk rasa tidak nyaman dari air yang dingin.
Untuk membuat air dingin, isi bak mandi dengan air dan tambahkan tiga kantung besar es, hingga air mencapai suhu sekitar 10–15 derajat celcius.
Bila Anda akan berendam di danau, sungai, atau bahkan laut, pastikan keamanannya terlebih dahulu:
Ketika berada di dalam air, dengarkan tubuh Anda. Napas Anda pada awalnya mungkin tidak teratur, tetapi lama kelamaan akan kembali normal. Bila pernapasan tidak juga teratur, atau Anda merasa pusing, atau dada terasa sakit atau tidak nyaman, segera keluar dari air.
Bila jari-jari tangan atau kaki berubah warna, segera keluar dari air dan hangatkan diri untuk menghindari frostbite atau hipotermia.
Bagi pemula, cold plunge bisa dilakukan selama satu hingga dua menit, dan dapat ditingkatkan bertahap hingga tubuh beradaptasi.
Cold plunge dapat dilakukan setiap hari, akan tetapi bila Anda melakukannya setelah berolahraga, cold plunge harian dapat mengganggu perbaikan performa jangka panjang.
Anda juga dapat mencoba terapi sauna selama 15–30 menit setelah berendam bila memungkinkan, untuk mengembalikan suhu tubuh.
Penelitian mengenai berendam di air dingin diketahui dapat membantu mengurangi kerusakan otot setelah berolahraga. Dengan berkurangnya peradangan, rasa nyeri akan berkurang dan performa fisik akan kembali membaik di hari berikutnya.
Beberapa manfaat cold plunge antara lain:
Air dingin akan mengecilkan pembuluh darah sehingga aliran darah melambat, yang kemudian meredakan bengkak berkaitan dengan peradangan, dan nyeri otot setelah berolahraga, yang bukan diakibatkan oleh cedera.
Akan tetapi bila Anda adalah atlet profesional, sebaiknya hindari berendam di air dingin setelah latihan kekuatan. Para ahli menemukan bahwa air dingin dapat memperlambat perkembangan otot. Cold plunge dapat dilakukan setelah latihan ketahanan.
Ketika suhu tubuh meningkat tajam akibat olahraga, berendam di air dingin dapat menurunkan suhu tubuh dengan cepat. Akan tetapi berendam terlalu lama dapat menurunkan suhu tubuh terlalu banyak, yang juga berisiko. Jangan berendam lebih dari lima menit.
Manfaat cold plunge lainnya yaitu dapat menurunkan hormon kortisol yang merupakan hormon stress. Pada satu penelitian didapati hormon kortisol terus menerus turun setelah berendam di air dingin dengan teratur selama 4 minggu.
Anda mungkin pernah mendengar pernyataan, terlalu lama berada di tempat dingin dapat menyebabkan pilek. Hal ini tidak berlaku pada orang yang berendam di air dingin. Ada bukti yang menyebutkan, berendam di air dingin dengan teratur dapat membantu sistem imun.
Sebagian orang merasa lebih baik ketika berendam di air dingin. Hal ini terjadi karena ketika kita berendam di air dingin, tubuh kita melepaskan hormon endorphin, yang mengurangi stress dan memperbaiki mood.
Meskipun secara umum aman, berendam di air dingin dapat berdampak negatif bila Anda memiliki beberapa kondisi kesehatan berikut ini:
Beberapa hal yang bisa saja terjadi saat berendam di air dingin yaitu:
Berendam di air dingin terlalu sering atau terlalu lama dapat menyebabkan frostbite atau kerusakan kulit pada kasus yang berat, terutama bila suhu air terlalu dingin mendekati beku.
Selain itu, paparan air dingin juga dapat menyebabkan mati rasa dan berkurangnya kendali motorik, sehingga membuat kita sulit bergerak keluar dari air dengan aman. Pada kasus ekstrim, hal ini dapat menyebabkan kram otot.
Cold plunge, atau berendam di air dingin mungkin memiliki manfaat tertentu, terutama setelah berolahraga, akan tetapi sebaiknya tidak digunakan sebagai pengganti pengobatan bila diperlukan, terutama bila Anda mengalami cedera, seperti patah tulang, robekan tendon atau ligamen, atau cedera lainnya.
Selain manfaat, ada banyak dampak negatif yang dapat terjadi dari berendam di air dingin, oleh karena itu, sebaiknya cold plunge dilakukan tidak berlebihan. Pastikan untuk selalu berkonsultasi dengan dokter.
Referensi:
Anda dapat menerima layanan dengan mengunjungi salah satu cabang kami.
Klinik Flex-Free Jakarta Utara
Ruko Italian Walk J No. 19, Dekat Pintu Masuk Gate C, Mall of Indonesia, Jl. Raya Boulevard Barat, Kelapa Gading, Jakarta Utara
Lihat di Peta Kirim Pesan WhatsApp Telp: +62214514421Klinik Flex-Free Bandung
Jl. Terusan Pasir Koja No 153/67, Kelurahan Panjunan, Kecamatan Astanaanyar, Kota Bandung, Jawa Barat
Lihat di Peta Kirim Pesan WhatsApp Telp: +622220580806Klinik Flex-Free Jakarta Selatan
The Bellezza Shopping Arcade, Lantai dasar Unit SA58-60, (Ex Food Hall, Lobby Timur), Jalan Arteri Permata Hijau No.34, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, DKI Jakarta
Lihat di Peta Kirim Pesan WhatsApp Telp: +622125675561