Suntik Pelumas Sendi untuk Lutut Nyeri, Efektifkah?

Selasa, 09 Februari 2021
dr. Ferdinand Dennis K
Selasa, 09 Februari 2021
dr. Ferdinand Dennis K

Lutut nyeri adalah satu dari beberapa keluhan yang paling sering membawa seorang pasien berobat. Lutut nyeri sendiri merupakan suatu gejala, yang ditimbulkan oleh beberapa macam penyakit, yang memiliki penanganan beragam pula, salah satunya adalah suntikan pelumas sendi.

injeksi untuk lutut nyeri

Sumber gambar: www.aboutkidshealth.ca

Suntikan pada lutut sendiri bermacam-macam jenisnya, dimulai dari obat anti-radang sampai terapi mutakhir seperti sel punca (stem cell) dan pelumas sendi.

Seberapa efektifkah suntikan pelumas sendi pada keluhan lutut nyeri? Mari kita simak penjelasannya berikut ini.

Apa saja penyebab lutut nyeri?

Lutut nyeri sendiri adalah suatu sensasi tidak nyaman yang menimbulkan gangguan baik secara fungsi maupun psikologis karena proses penyakit pada lutut atau jaringan sekitar yang terkait.

Gejala lutut nyeri ini pun tidak selalu khas untuk satu penyakit tertentu, melainkan suatu penanda awal bahwa terjadi suatu proses penyakit pada lutut.

anatomi lutut

Lutut sendiri merupakan struktur tubuh yang kompleks, terdiri dari celah sendi lutut yang dibentuk oleh bagian bawah tulang paha (femur), bagian atas tulang kering (tibia) di mana pada kedua ujungnya terdapat tulang rawan sendi, dan pembungkus di sekitarnya adalah tempurung lutut (patella), ligamen, serta tendon yang membungkus celah sendi lutut dengan erat, sehingga gerakan lutut dapat terjadi dengan mulus.

Di dalam celah sendi sendiri terdapat pelumas sendi yang dihasilkan oleh sel-sel pada tulang rawan sendi yang berfungsi untuk melumasi sendi lutut agar gerakan sendi lutut menjadi lancar, dan kedua ujung tulang paha dan tulang kering tidak beradu.

Lutut yang nyeri dapat disebabkan karena kelainan dari satu atau lebih struktur rumit yang telah dijelaskan di atas. Satu dari penyebab lutut nyeri tersering adalah pengapuran sendi lutut (osteoartritis), yang harus dibedakan dari osteoporosis (pengeroposan tulang).

osteoarthritis lutut

Osteoartritis atau biasa disingkat OA adalah suatu proses peradangan pada tulang rawan sendi, yang disebabkan oleh banyak hal, terutama faktor keturunan, usia, pemakaian sendi lutut dan berat badan berlebih, serta riwayat cedera lutut sebelumnya.

Pada OA, pelumas alami sendi lutut akan habis perlahan-lahan, sehingga celah sendi menyempit, menyebabkan kedua ujung tulang (tulang paha dan tulang kering) bertemu dan bergesekkan, sehingga menimbulkan nyeri.

Gesekan yang berlangsung lama ini pula dapat menimbulkan pembengkakan karena reaksi dari jaringan-jaringan pada sendi terhadap radang.

Apa saja jenis suntikan untuk lutut nyeri?

Suntikan untuk terapi lutut nyeri sendiri beragam, tergantung dari proses penyakit yang terjadi pada sendi tersebut.

Jenis suntikan lutut sendiri terdiri dari:

  • obat anti-radang (kortikosteroid) yang berfungsi untuk meredakan nyeri dan radang yang terjadi pada waktu dekat (akut);
  • suntikan proloterapi menggunakan larutan gula yang berfungsi merangsang penyembuhan jaringan yang mengalami cedera;
  • suntikan pelumas sendi (asam hyaluronat) yang berfungsi sebagai pengganti pelumas sendi, serta berperan dalam meredakan radang;

terapi PRP untuk sendi

  • suntikan hasil pemrosesan darah (platelet-rich plasma,  PRP dan sel punca atau stem cell) yang berfungsi untuk merangsang pertumbuhan alami dari jaringan yang telah rusak atau hilang secara alami.

Asam hyaluronat sendiri dihasilkan oleh tubuh secara alami, terutama pada kulit, jaringan ikat, dan mata, tetapi apabila karena suatu proses penyakit atau degeneratif, yang menyebabkan produksi asam hyaluronat berkurang atau bahkan berhenti, maka harus dilakukan penggantian asam hyaluronat dari sumber lain.

Apabila karena penyakit tertentu (osteoartritis, penyakit sendi autoimun) pelumas sendi berkurang dan bahkan habis, suntikan pelumas sendi dapat diberikan.

Kapankah lutut nyeri harus disuntik pelumas?

Setelah penyebab lutut yang nyeri dipastikan karena proses penyakit pada celah sendi yang menyebabkan berkurang atau habisnya pelumas sendi, dokter akan memeriksa dan menentukan derajat keparahan dari penyakit tersebut.

Suntikan pelumas tidak serta-merta diberikan saat keluhan dirasakan pertama kali. Lutut nyeri akan ditangani dengan latihan olahraga dan perubahan gaya hidup terlebih dulu (manajemen berat badan, mengurangi gerakan dan aktivitas yang memaksa lutut bekerja keras seperti naik-turun tangga, berjongkok, dan berlari).

Apabila perubahan gaya hidup dan latihan tidak memberikan hasil memuaskan, dokter akan meresepkan obat anti nyeri terlebih dahulu, dan latihan serta perubahan gaya hidup diteruskan.

Apabila gejala lutut yang nyeri kembali lagi setelah pemberian obat minum, maka penyuntikan pelumas sendi dapat diberikan sebagai langkah pengobatan selanjutnya.

Lutut nyeri yang bukan berasal dari proses penyakit langsung pada celah sendi, seperti robekan pada tendon atau ligamen, dan cedera pada tempurung lutut dapat pula menimbulkan pengapuran pada celah sendi yang berujung pada habisnya pelumas alami sendi.  

Keadaan ini disebut sebagai osteoartritis sekunder (karena sebab lain). Pada kondisi seperti ini, penyebab utama lutut nyeri harus ditangani terlebih dahulu.

Setelah penyebab utama ditangani dan gejala berkurang, apabila masih terjadi pengurangan atau habisnya pelumas sendi, maka suntikan pelumas sendi dapat diberikan.

Apa saja efek samping dari suntikan pelumas untuk lutut nyeri?

Apabila penyuntikan dilakukan dengan teknik dan dosis yang tepat, hampir tidak terdapat efek samping dari penyuntikan pelumas sendi.

Pelumas sendi sendiri adalah zat yang tidak dapat masuk ke dalam pembuluh darah karena kental dan berat, sehingga hampir tidak mungkin menimbulkan gejala pada sistem-sistem tubuh lainnya.

Keluhan yang paling sering diutarakan adalah nyeri pada lokasi penyuntikan, kekakuan beberapa waktu setelah penyuntikan, dan sensasi seperti berat atau kesulitan menggerakkan sendi sementara yang akan hilang berangsur-angsur setelah sendi digerakkan.

Efek samping yang lebih berat dan jarang diantaranya adalah:

  • reaksi alergi,
  • kemerahan dan pembengkakan pada sendi dikarenakan adanya infeksi atau perdarahan,
  • serta gejala-gejala saraf seperti kesemutan, baal, maupun sensasi tertusuk yang sangat jarang dikeluhkan.

Di manakah saya bisa mendapatkan suntikan pelumas sendi untuk lutut nyeri?

Penyuntikan pelumas sendi untuk lutut yang nyeri dapat dilakukan hanya oleh dokter terlatih.

Penyuntikan sendi-sendi pada tubuh dapat dilakukan tanpa menggunakan alat bantu untuk melihat arah dan tujuan jarum atau dengan dipandu oleh alat bantu radiologi (seperti ultrasonografi).

injeksi pelumas sendi lutut

Injeksi Lutut dengan Panduan USG di Klinik Flex Free

Penyuntikan pelumas sendi juga harus dilakukan pada tempat yang relatif steril, dengan peralatan dan prosedur yang steril pula untuk meminimalisir risiko infeksi.

Dokter-dokter yang dapat melakukan penyuntikan pada lutut adalah dokter spesialis penyakit dalam konsultan rheumatologi, dokter spesialis ortopedi, dan dokter kedokteran fisik dan rehabilitasi medis.

Penyuntikan dan pemberian suntikan sendi yang tidak tepat guna dan sasaran akan meningkatkan risiko menetapnya gejala, serta efek-efek samping berat seperti infeksi, perdarahan, dan kerusakan celah sendi.

 

Apabila Anda memerlukan bantuan dan penjelasan mengenai nyeri pada lutut, Anda dapat menghubungi Klinik Flex-Free terdekat berikut ini:

  • Klinik Flex-Free Jakarta: Ruko Italian Walk J No. 19, (Dekat Pintu Masuk Gate C), Mall of Indonesia, Jl. Raya Boulevard Barat, Kelapa Gading, Jakarta Utara, 14240; telepon (021) 29364016
  • Klinik Flex-Free Bandung: Jl. Terusan Pasir Koja No 153/67
    Kelurahan Panjunan, Kecamatan Astanaanyar, Kota Bandung, Jawa Barat. 40424; telepon (022) 20580806

 

 

Gambar cover: rebalancetoronto.com


Buat Kunjungan

Anda dapat menerima layanan dengan mengunjungi salah satu cabang kami.

Klinik Flex-Free Jakarta Utara

Ruko Italian Walk J No. 19, Dekat Pintu Masuk Gate C, Mall of Indonesia, Jl. Raya Boulevard Barat, Kelapa Gading, Jakarta Utara

Lihat di Peta Kirim Pesan WhatsApp Telp: +62214514421

Klinik Flex-Free Bandung

Jl. Terusan Pasir Koja No 153/67, Kelurahan Panjunan, Kecamatan Astanaanyar, Kota Bandung, Jawa Barat

Lihat di Peta Kirim Pesan WhatsApp Telp: +622220580806

Klinik Flex-Free Jakarta Selatan

The Bellezza Shopping Arcade, Lantai dasar Unit SA58-60, (Ex Food Hall, Lobby Timur), Jalan Arteri Permata Hijau No.34, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, DKI Jakarta

Lihat di Peta Kirim Pesan WhatsApp Telp: +622125675561