Mengenal Gejala Saraf Kejepit Leher dan Pengobatannya

Rabu, 09 Maret 2022
Flex Free
Rabu, 09 Maret 2022
Flex Free

Apakah Anda sering merasa kesemutan di tangan atau lengan? Mungkin Anda mengalami saraf kejepit di leher. Apa itu saraf kejepit leher?

Definisi Saraf Kejepit Leher

Di dalam tulang belakang terdapat saluran saraf yang berisi saraf tulang belakang atau disebut dengan medulla spinalis.

herniasi diskus leher

Saraf kejepit leher atau radikulopati servikal, terjadi ketika ada saraf di leher yang terjepit, atau mengalami iritasi ketika bercabang keluar dari medulla spinalis.

Penyebab Saraf Kejepit Leher

Saraf kejepit di leher seringkali disebabkan oleh perubahan degeneratif di tulang belakang karena usia (proses penuaan). Selain itu juga bisa disebabkan karena cedera yang menyebabkan herniasi atau penonjolan diskus intervertebral.

  1. Perubahan degeneratif

Seiring dengan pertambahan usia, diskus di tulang belakang akan berkurang tingginya dan mulai menonjol. Diskus juga menjadi kering dan kaku. Hal ini menyebabkan jarak antar tulang belakang berkurang dan kolaps.

Karena jarak antar tulang belakang berkurang, tubuh merespons dengan membentuk tulang baru di sekitar diskus untuk menguatkannya. Tulang baru ini menyebabkan tulang belakang menjadi kaku dan membuat lubang tempat keluarnya saraf menyempit sehingga saraf terjepit.

Penjepitan saraf-saraf cabang di leher oleh sendi-sendi leher akibat penuaan disebut dengan spondyloarthrosis servikal.

  1. Herniasi diskus

Diskus mengalami herniasi ketika bagian tengahnya yang seperti jeli terdorong ke luar. Penonjolan ini menekan saraf di dekatnya, sehingga timbul nyeri dan kelemahan pada area yang dipersarafinya.

Herniasi diskus sering terjadi saat kita melakukan gerakan mengangkat, menarik, membungkuk, atau memutar  badan.

Apa Gejala Saraf Kejepit Leher?

Beberapa gejala yang mengarah pada saraf kejepit di leher misalnya:

  • nyeri atau sakit leher yang menjalar ke bahu, dan/atau lengan dan tangan
  • kelemahan otot
  • baal atau mati rasa

Apa Pemeriksaan untuk Saraf Kejepit Leher?

Untuk memastikan adanya saraf kejepit di leher, dokter akan melakukan pemeriksaan dimulai dari pemeriksaan gejala-gejala yang dirasakan pasien, kemudian akan dilakukan pemeriksaan tambahan sesuai dengan kebutuhan, misalnya:

  • Sinar X/rontgen. Pemeriksaan rontgen tulang leher dapat menunjukkan gambaran pengapuran atau pembentukan tulang muda (disebut osteofit atau taji) dan untuk melihat apakah ada penyempitan ruas tulang belakang.

pemeriksaan saraf kejepit dengan MRI

Sumber gambar: radiologykey.com

  • MRI. Pemeriksaan MRI dapat menunjukkan gambaran yang lebih detail dan dapat menunjukkan tekanan pada bantalan tulang belakang dan saraf. Pada kondisi yang sudah berat, dapat terlihat gambaran saraf tulang belakang yang seperti tidak berhubungan antara bagian atas dan bawahnya (yang disebut dengan kanalis stenosis).

Apa Pengobatan Saraf Kejepit Leher?

Pengobatan untuk saraf kejepit di leher bergantung dari beratnya penyakit yang dialami setiap pasien.

Pada penyakit yang masih ringan, bisa digunakan obat-obatan untuk meredakan nyeri dan mengurangi peradangan. Selain itu, bisa dengan terapi fisik.

Terapi fisik terbaru untuk saraf kejepit adalah DTS atau decompression tension system. Terapi dekompresi adalah satu contoh pengobatan untuk saraf kejepit tanpa operasi.

Pada terapi dekompresi digunakan suatu alat tarik khusus untuk mengurangi tekanan antara ruas tulang belakang dan diskus (bantalan tulang belakang), di mana pada keadaan kelainan diskus atau tulang belakang seperti HNP, disc bulging, dan protruded disc terdapat peningkatan tekanan intra-diskal yang mengakibatkan nyeri dan penjepitan saraf tulang belakang.

Bila jepitan saraf sudah berat, diperlukan operasi untuk mengatasi saraf kejepit di leher. Operasi saraf kejepit bisa dilakukan oleh dokter spesialis orthopedi atau dokter spesialis bedah saraf.

Apabila Anda memiliki keluhan atau gejala yang dicurigai sepertinya akibat saraf kejepit di leher, segera periksakan diri Anda ke dokter terdekat.

Anda dapat datang ke klinik kami, Flex Free Musculoskeletal Rehabilitation Clinic, yang ada di Jakarta atau Bandung.

Klinik kami terdiri dari tim dokter spesialis kedokteran fisik dan rehabilitasi medis (Sp.KFR) yang ahli dan berpengalaman dan terapis yang terlatih dan terampil.

Kami memiliki berbagai fasilitas yang dapat membantu Anda mengatasi keluhan saraf kejepit, misalnya dengan DTS.

Silakan hubungi customer service kami untuk mendapatkan informasi lebih lanjut mengenai layanan dan jadwal dokter kami.

 

 

 

Referensi:

  • dr. Ferius Soewito Sp.KFR, QWP (dokter spesialis kedokteran fisik dan rehabilitasi medis)
  • https://orthoinfo.aaos.org/en/diseases--conditions/cervical-radiculopathy-pinched-nerve/

Buat Kunjungan

Anda dapat menerima layanan dengan mengunjungi salah satu cabang kami.

Klinik Flex-Free Jakarta Utara

Ruko Italian Walk J No. 19, Dekat Pintu Masuk Gate C, Mall of Indonesia, Jl. Raya Boulevard Barat, Kelapa Gading, Jakarta Utara

Lihat di Peta Kirim Pesan WhatsApp Telp: +62214514421

Klinik Flex-Free Bandung

Jl. Terusan Pasir Koja No 153/67, Kelurahan Panjunan, Kecamatan Astanaanyar, Kota Bandung, Jawa Barat

Lihat di Peta Kirim Pesan WhatsApp Telp: +622220580806

Klinik Flex-Free Jakarta Selatan

The Bellezza Shopping Arcade, Lantai dasar Unit SA58-60, (Ex Food Hall, Lobby Timur), Jalan Arteri Permata Hijau No.34, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, DKI Jakarta

Lihat di Peta Kirim Pesan WhatsApp Telp: +622125675561