Keluhan nyeri sendi akibat pengapuran tulang merupakan penyebab yang cukup popular dikalangan masyarakat. Tetapi, kebanyakan masyarakat masih belum mengetahui tentang pengapuran tulang dan bagaimana penanganan pada pengapuran tulang.
Pengapuran tulang merupakan proses terbentuknya jaringan baru pada tepi tulang atau bagian tertentu dari akibat dari proses deposit kalsium (penumpukan kalsium). Proses deposit kalsium tidak hanya terjadi pada tulang saja tetapi juga terdapat di otak, gigi, ginjal, pembuluh darah, atau organ lainnya.
Tetapi umumnya deposit kalsium ini terjadi pada lutut dan diakibatkan oleh osteoarthritis (peradangan sendi).
Mengonsumsi makanan tinggi kalsium tidak menyebabkan proses deposit kalsium ini. Banyak penyebab dan faktor risiko yang berkontribusi dalam proses deposit kalsium ini. Berikut penyebab yang berperan dalam proses deposit kalsium:
Faktor-faktor risiko berikut yang dapat menyebabkan terjadinya pengapuran tulang akibat osteoarthritis (radang sendi), seperti:
Seiring bertambahnya usia memungkinkan seseorang untuk mengalami pengapuran tulang akibat osteoarthritis. Hal ini disebabkan oleh penipisan tulang rawan (bantalan sendi) dan cairan sendi yang mulai berkurang akibat proses penuaan.
Wanita lebih berisiko mengalami pengapuran tulang daripada pria, terutama wanita yang sudah menopause. Hal ini disebabkan adanya perubahan hormon estrogen yang terjadi pada saat menopause.
Jika mempunyai riwayat keluarga pengapuran tulang, maka anda berisiko mengalami pengapuran tulang dikemudian hari.
Obesitas atau kegemukan dapat meningkatkan risiko terjadinya pengapuran tulang terutama osteoarthritis. Berat badan yang berlebih dapat memberikan beban lebih pada sendi. Menopang beban berlebihan dalam waktu yang lama dapat merusak jaringan bantalan sendi serta ligamen otot sekitarnya.
Trauma sendi yang cukup berat dapat merusak jaringan sekitar sendi dan meningkatkan risiko pengapuran tulang.
Jika pekerjaan atau olahraga yang dilakukan memberikan tekanan berulang pada sendi, maka meningkatkan risiko terjadinya pengapuran tulang akibat osteoarthritis
Keluhan pengapuran tulang ini umumnya terjadi pada pada sendi lutut akibat osteoarthritis. Beberapa gejala akibat pengapuran tulang pada osteoarthritis lutut, misalnya:
Jika anda mengalami ciri-ciri seperti pengapuran tulang segeralah untuk konsultasi diri ke dokter, agar anda mendapatkan penanganan yang tepat dan mencegah komplikasi yang dapat terjadi.
Selain itu, hal berikut dapat membantu anda mengatasi keluhan pengapuran tulang, seperti:
Perawatan mandiri merupakan hal-hal yang anda dapat dilakukan dirumah untuk mengatasi keluhan pengapurang tulang, seperti:
Olahraga sangat baik untuk memperbaiki pergerakan sendi dan untuk menguatkan otot di sekeliling sendi.
Olahraga yang direkomendasikan misalnya berenang, atau berjalan kaki di permukaan yang rata. Hindari aktivitas yang meningkatkan nyeri sendi seperti jogging atau aerobik dengan impact tinggi.
Konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter sebelum memulai olahraga.
Jagalah berat badan anda dalam keadaan ideal, jika anda memiki berat badan yang berlebih segera untuk mengurangi berat badan. Berat badan yang berlebih dapat memberat gejala nyeri sendi.
Terapi fisik misalnya latihan khusus untuk menstabilkan sendi dan mengurangi nyeri pada sendi. Selain itu Anda akan diajarkan untuk memodifikasi aktivitas untuk menghindari nyeri lutut.
Alat bantu seperti brace (penyangga) dapat digunakan sesuai dengan kebutuhan.
Mengonsumsi obat anti nyeri dapat dilakukan, jika keluhan nyeri sendi sangat menganggu aktivitas. Obat yang dapat diminum, seperti obat golongan NSAID.
Perawatan pada pengapuran tulang terutama akibat osteoarthritis yang dapat dilakukan, yaitu:
A. Rekomendasi Injeksi Intra-Artikular
Injeksi intra-artikular (pemberian suntikan pada sendi) merupakan pilihan utama pada pengobatan pengapuran tulang akibat osteoarthritis (radang sendi). Injeksi intra-artikular diberikan tergantung dari keadaan penderita. Berikut pilihan tindakan injeksi intra-artikular:
sumber: hc orthopaedic surgery
Injeksi kortikosteroid merupakan jenis obat yang digunakan untuk menghilangkan rasa sakit dengan cara menghambat proses peradangan akibat osteoarthritis. Injeksi kortikosteroid ini disarankan untuk osteoarthritis yang sedang mengalami peradangan akut, kronik, dan efusi sendi.
Hasil penelitian menunjukkan injeksi kortikosteroid intraartikular lebih efektif dalam menghilangkan nyeri daripada injeksi asam hialuronat dalam jangka pendek sampai 1 bulan, sedangkan injeksi asam hialuronat lebih efektif untuk terapi jangka panjang sampai 6 bulan.
Berapa biaya yang harus disiapkan untuk Injeksi Kortikosteroid?
Biaya yang harus dikeluarkan untuk sekali terapi injeksi kortikosteroid kurang lebih Rp.1.000.000,- Rp.1.500.000,- per kali injeksi.
Hyaluronan merupakan jenis sintetis cairan sendi alami yang biasanya digunakan pada penyakit osteoarthritis. Pemberian injeksi hyaluronan ini berfungsi sebagai anti-radang, pelumas sendi, dan anti-nyeri.
Injeksi hyaluronan ini sangat efektif sebegai terapi jangka panjang dalam pengobatan pengapuran tulang akibat osteoarthritis.
Anjuran injeksi yang diberikan, sebaiknya dikonsultasikan terlebih dahulu dengan dokter spesialis terkait.
Berapa biaya yang harus disiapkan untuk Injeksi Hyaluronan?
Biaya yang harus dikeluarkan untuk sekali terapi injeksi hyaluronan kurang lebih Rp.3.000.000,- Rp.5.000.000,- per kali injeksi.
B. Terapi Rehabilitasi Medik
TENS menggunakan arus listrik bertegangan rendah, yang bertujuan untuk mengurangi nyeri sendi akibat pengapuran tulang. Terapi ini sangat membantu dalam jangka pendek bagi beberapa penderita dengan osteoartritis lutut dan pinggul.
Berapa biaya yang harus disiapkan untuk Terapi TENS?
Biaya yang harus dikeluarkan untuk sekali terapi TENS adalah kurang lebih Rp.150.000,- per kali terapi.
Tindakan pembedahan dilakukan jika pengapuran tulang pada sendi terjadi cukup berat, tindakan yang disarankan biasanya adalah:
Joint repair. Dilakukan perbaikan pada sendi sesuia dengan penyebabnya, biasa dilakukan melalui prosedur atrhroscopik .
Joint replacement. Prosedur ini dilakukan dengan cara menganti sendi yang sakit dengan sendi buatan. Sering dilakukan pada sendi lutut atau pinggul.
Joint fusion. Merupakan jenis prosedur yang sering dilakukan pada sendi kecil, seperti pergelangan tangan, pergelangan kaki atau jari-jari, dengan cara mengambil bagian yang mengalami kerusakan pada sendi dan memotong ujung tulang yang bertemu pada sendi.
Referensi:
Anda dapat menerima layanan dengan mengunjungi salah satu cabang kami.
Klinik Flex-Free Jakarta Utara
Ruko Italian Walk J No. 19, Dekat Pintu Masuk Gate C, Mall of Indonesia, Jl. Raya Boulevard Barat, Kelapa Gading, Jakarta Utara
Lihat di Peta Kirim Pesan WhatsApp Telp: +62214514421Klinik Flex-Free Bandung
Jl. Terusan Pasir Koja No 153/67, Kelurahan Panjunan, Kecamatan Astanaanyar, Kota Bandung, Jawa Barat
Lihat di Peta Kirim Pesan WhatsApp Telp: +622220580806Klinik Flex-Free Jakarta Selatan
The Bellezza Shopping Arcade, Lantai dasar Unit SA58-60, (Ex Food Hall, Lobby Timur), Jalan Arteri Permata Hijau No.34, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, DKI Jakarta
Lihat di Peta Kirim Pesan WhatsApp Telp: +622125675561